buku tamu

Selasa, 22 April 2014

OBSERVASI PENGGUNAAN APLIKASI


1.      JUDUL PENELITIAN
APLIKASI PEMESANAN DAN PERHITUNGAN MENU PADA RUMAH MAKAN PADANG  BERBASIS ANDROID
2.      PEMDAHULUAN
2.1. Latar Belakang
Makanan merupakan hal pokok yang paling dibutuhkan oleh makhluk hidup untuk memberikan tenaga dan nutrisi untuk tumbuh kembangnya. Setiap makhluk hidup membutuhkan makanan. Tanpa makanan, makhluk hidup akan sulit untuk mengerjakan segala aktivitas sehari-hari. Makanan adalah bahan yang  biasanya berasal dari hewan atau tumbuhan. Pada umumnya bahan makanan mengandung beberapa unsur atau senyawa seperti air, karbohidrat, protein, lemak, vitamin, enzim, pigmen, dan lain-lain. Berdasarkan data yang dikemukakan Kepala Seksi (Kasi) Kesehatan Ibu Anak dan Gizi pada Dinkes Aceh Dr Sulasmi, yang dikutip dari TribunNews (29/12/13), berikut ini: Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Aceh mencatat angka kematian bayi di Aceh selama tahun 2013, mencapai 1.034 kasus. Angka tersebut naik sekitar lima persen dibandingkan tahun  2012 yang berjumlah 985 kasus. Dari 1.034 kematian bayi tersebut, lebih dari 45 persen meninggal akibat gizi buruk.
Menurut data yang dikutip dari internasional.kompas.com(30/04/13), diperkirakan sepanjang tahun 2011 lalu, ada 260.000 warga Somalia mati kelaparan dan setengah dari jumlah itu yakni anak yang berusia di bawah lima tahun. Oleh karena pentingnya asupan makanan bagi kebutuhan manusia sehari-hari, maka setiap orang memiliki cara yang berbeda-beda untuk mendapatkan makanan yang mereka inginkan. Pada saat ini cara seseorang untuk mendapatkan makanan yang diinginkannya adalah membeli bahan-bahan yang ada di pasar kemudian mereka olah dan dimasak sendiri. Namun saat ini, banyak orang yang lebih memilih pergi ke restoran atau rumah makan untuk membeli makanan yang sudah siap saji dikarenakan orang yang sibuk hingga tidak memiliki waktu untuk menyiapkan makanan dan kebanyakan orang juga menginginkan makanan yang bersifat fastfood atau makanan cepat saji.
       Perkembangan di masa sekarang ini, media mobile telah meluas hingga ke ber bagai aspek. Mulai dari dunia hiburan, hingga meluas ke dunia bisnis. Media mobile memiliki banyak tipe dalam sistem operasinya. Salah satu yang sedang banyak digemari saat ini adalah Android. Kemajuan teknologi khususnya pada bidang mobile banyak sekali memberikan keuntungan dan juga dapat memberikan kemudahan dalam penghematan waktu dan penghematan tenaga kerja. Para pelaku bisnis telah memanfaatkan kemajuan dari teknologi tersebut untuk mendukung jalannya sistem yang mereka punya. Proses tersebut akan lebih membantu  untuk sebuah rumah makan yang memiliki pengunjung banyak. Untuk itu penulis membuat sebuah penulisan berjudul “Aplikasi pemesanan dan perhitungan menu pada rumah makan padang Pusako Minang berbasis android” .
Dengan adanya penggunaan aplikasi di dalam rumah makan padang ini diharapkan mempermudah pekerjaan dari seorang pelayan untuk melayani pengunjung yang memesan menu makanan dan minuman serta akurat dalam perhitungan total harga yang harus dikeluarkan oleh pengujung.

2.2. Ruang Lingkup
Ruang lingkup dalam aplikasi untuk rumah makan padang ini hanya dapat di operasikan pada perangkat Android saja.
2.3. Tujuan
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun aplikasi untuk pemesanan makanan dan membuat perhitungan yang akurat. Diharapkan dengan adanya aplikasi ini dapat mempermudah pekerjaan seorang pelayan dalam melayani pengunjung serta mengurangi penggunaan kertas, pensil, dan alat tulis lainnya.
2.4. Metodologi Penelitian
Metodologi penelitian yang digunakan dalam pembuatan aplikasi pemesanan dan perhitungan makanan ini adalah dengan menggunakan, metode pembelajaran pustaka, metode analisis dan metode perancangan.

2.5. Sistematika Penulisan
Penulisan ini disajikan dengan sistematis, berikut sistematikanya:
BAB 1 PENDAHULUAN
Pada bab ini diuraikan tentang latar belakang, ruang lingkup, tujuan dan manfaat, metodologi, dan sistematika penulisan.
BAB 2 LANDASAN TEORI
Pada bab ini diuraikan tentang teori-teori yang digunakan dalam membantu menyelesaikan penulisan ini yang dibagi menjadi dua teori yaitu teori umum yang berisi teori-teori biasanya dapat diketahui orang banyak dan teori khusus yang berisi teori-teori yang membutuhkan pembelajaran lebih dan tidak diketahui oleh banyak orang.
BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM
Pada bab ini, diuraikan tentang sistem yang sudah teruji dan memiliki nilai tambah bagi yang menggunakannya, permasalahan atau kekurangan dari sistem yang sudah berjalan, dan solusi atau pemecahan masalah untuk mengatasi kekurangan dari sistem yang sudah berjalan. Selain itu pada bab ini juga diuraikan tentang hasil dari requirement analysis yang telah dibuat yaitu berupa rancangan awal sistem, rencana implementasi aplikasi yang akan dibuat, pembuatan tampilan layar awal.
BAB 4 SIMPULAN DAN SARAN

Pada bab ini diuraikan mengenai kesimpulan yang didapat oleh penulis mengenai sistem pemesanan dan perhitungan menu makanan melalui aaplikasi berbasis Android yang dibuat, dan saran yang dapat diberikan untuk kedepan dalam pengembangan aplikasi ini.

Nb : hanya sebuah tugas untuk memenuhi tugas matkul B.Indonesia

Etika dan Profesionalisme TSI (Teknologi Sistem Informasi)

Pengertian dan Jenis Etika Etika dan Profesionalisme TSI terdiri dari tiga kata, yakni etika, profesionalisme, dan TSI.  Pertama adalah...